Loading...

WIROSABLENG ( Wadah Edukasi Remaja Putri Untuk STOP Hamil Usia Belia Melalui Penyuluhan KesPro Cegah Stunting)

8 February 2023

Wadah Edukasi Remaja Putri untuk Stop Hamil Usia Belia melalui Penyuluhan KESPRO Cegah Stunting (WIROSABLENG) merupakan serangkaian upaya untuk menurunkan angka kehamilan pada remaja di Desa Mojong Kecamatan Watang Sidenreng kabupaten Sidenreng Rappang .WIROSABLENG dilakukan dengan melibatkan berbagai stakeholder baik dari unsur pemerintah maupun non pemerintah yang meliputi Petugas kesehatan ,Pemerintah Desa,KUA Kecamatan, Tim 1.000 HPK,Organisasi Masyarakat, Sekolah Pendidikan Non FormaL SKB, Dinas PMD-PPA dan Pers. Implementasi program ini terdiri dari 5 langkah inovatif yaitu Monitoring remaja melalui kegiatan “FRESH” (forum remaja sehat/posyandu remaja) , Pendirian “TERAS REMAJA “(Pojok Literasi khusus remaja), Pemasangan “BENDERA SANTRI”, Konseling Tunda Hamil dan Penghargaan, serta pembetukan TIM 1.000 HPK (Hari Pertama Kehidupan). Hasil Inovasi WIROSABLENG berdampak signifikan pada penurunan angka kehamilan remaja di Desa Mojong dari 14 orang (94,5%) pada tahun 2019 menjadi 2 orang (13,5% ) di tahun 2022 dan ikut menurunkan angka Anemia yang merupakan salah satu penyebab terjadinya Perdarahan dan BBLR , dari 12 orang pada tahun 2019 menjadi Zero ditahun 2022 WIROSABLENG relevan dengan kategori Pelayanan Publik yang Inklusif dan berkeadilan khususnya dalam memberikan kemudahan dan akses pelayanan kesehatan bagi remaja putri, tanpa membedakan status yang masih bersekolah maupun yang putus sekolah

Dibuat Oleh : NUR HIDAYAH , S.ST

Download

Telah didownload 8 kali